Ketua Kompas Aceh Utara Sampaikan Tiga Pilar Hadapi Perubahan Zaman kepada Wisudawan Bazla Institut

- 10 April 2024, 23:49 WIB
Ketua Kompas Aceh Utara Sampaikan Tiga Pilar Hadapi Perubahan Zaman kepada Wisudawan Bazla Institut
Ketua Kompas Aceh Utara Sampaikan Tiga Pilar Hadapi Perubahan Zaman kepada Wisudawan Bazla Institut /Dok/bazla institut

Dalam motivasinya kepada wisudawan, Bung Hatta mengatakan, bahwa untuk menghadapi tantangan global dan perubahan zaman, sebuah negara memerlukan pembangunan sumber daya manusia yang memiliki tiga pilar penting. 

“Ketiga pilar tersebut adalah penguasaan literasi, kompetensi dan karakter,” katanya.

Setiap wisudawan, sambungnya, akan dihadapkan pada berbagai permasalahan dan tantangan, namun harus siap untuk menghadapinya. 

"Kita harus mampu merubah tantangan menjadi peluang, dan merubah impian menjadi kenyataan. Karena the biggest asset in the world is your mindset, bahwa aset terbesar dalam hidup kita adalah mindset kita," terang Bung Hatta.

Selain itu pesan Bung Hatta, ‘jalan yang lurus tidak akan menghasilkan pengemudi yang hebat, laut yang teduh tidak akan menghasilkan nahkoda yang andal, dan langit yang cerah tidak akan menghasilkan pilot yang tangguh, tutupnya.***

Halaman:

Editor: Agustiar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah