Pj Bupati Aceh Utara Serahkan 283 Paket Sembako untuk Petugas Kebersihan dari Dana TJSLP Bank Aceh Syariah

- 5 April 2024, 00:29 WIB
Pj Bupati Aceh Utara Serahkan 283 Paket Sembako untuk Petugas Kebersihan dari Dana TJSLP Bank Aceh Syariah
Pj Bupati Aceh Utara Serahkan 283 Paket Sembako untuk Petugas Kebersihan dari Dana TJSLP Bank Aceh Syariah /Dok/pemkab Aceh Utara

 

Layar Berita - Penjabat Bupati Aceh Utara Dr Mahyuzar, MSi, menyerahkan bantuan 283 paket bahan Sembako kepada tenaga kontrak kebersihan yang bertugas di berbagai pasar dalam wilayah Aceh Utara, Kamis, 4 April 2023.

Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis dalam satu acara di Kantor Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kabupaten Aceh Utara di Landing, Kecamatan Lhoksukon. 

Paket Sembako tersebut bersumber dari bantuan dana TJSLP (Tanggungjawab Sosial Lingkungan Perusahaan) PT Bank Aceh Syariah (BAS) Cabang Lhokseumawe.

Baca Juga: Sidak BPOM Aceh dan Pemko Lhokseumawe Temukan Produk Makanan Tak Layak Jual di Suzuya Lhokseumawe

Penyerahan dilakukan oleh Pj Bupati Mahyuzar, turut didampingi oleh Kepala PT BAS Cabang Lhokseumawe Taufik Saleh dan Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kabupaten Aceh Utara Saifullah.

“Pemberian bantuan paket Sembako untuk para petugas kebersihan di Aceh Utara, merupakan program inisiatif dari Pj Bupati Aceh Utara yang diinisiasi oleh Dinas LHK setempat.  Kemudian ditindaklanjuti oleh manajemen PT BAS,” ujar Taufik Saleh. 

Lanjutnya, program tersebut sudah dilakukan selama tiga tahun berturut-turut dan sangat patut diapresiasi.  Apalagi pemberian paket ini dilakukan dalam bulan Ramadhan dan menjelang lebaran Idul Fitri. 

“Kami berharap 283 paket Sembako ini yang kita berikan untuk tenaga kontrak kebersihan yang bekerja dalam wilayah Kabupaten Aceh Utara, dapat bermanfaat untuk menutupi kebutuhan sehari-hari,” ucap Taufik.

Halaman:

Editor: Agustiar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah