Pj Wali Kota Lhokseumawe lepas 41 Peserta Musabaqah Tunas Ramadhan 2024

- 22 Maret 2024, 21:57 WIB
Pj Wali Kota Lhokseumawe lepas 41 Peserta Musabaqah Tunas Ramadhan 2024
Pj Wali Kota Lhokseumawe lepas 41 Peserta Musabaqah Tunas Ramadhan 2024 /Dok/pemko Lhokseumawe

 

Layar Berita - Penjabat (Pj) Wali Kota Lhokseumawe A. Hanan, melepas kontingen Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Kota Lhokseumawe untuk mengikuti Musabaqah Tunas Ramadhan (MTR) XXIII di Banda Aceh, di halaman Kantor Wali Kota Lhokseumawe, Jumat 22 Maret 2024.

Pada MTR tahun 2024 ini, Kwarcab Lhokseumawe memberangkatkan 41 peserta pada ajang yang berlangsung mulai tanggal 23 hingga 27 Maret 2024.

Dalam arahannya, Pj Walikota memberikan pesan secara khusus, terkait kenakalan remaja yang masih rentan terjadi di Kota Lhokseumawe.  Dirinya berharap kegiatan MTR menjadi contoh teladan yang dapat diikuti oleh kalangan remaja lain. 

Baca Juga: Puluhan Peserta Ramaikan Kelas Jurnalistik Ramadhan AJI Lhokseumawe

”Semoga adik-adik Pramuka ini, bisa menjadi pionir terdepan serta teladan untuk mensosialisasikan, kepada teman-teman yang lain yang terlibat dengan kenakalan remaja. Tentu dengan dukungan seluruh orang tua, masyarakat, TNI/Polri kita bisa mengatasinya,” ungkap A Hanan.

Pj Walikota meminta seluruh kepada peserta tetap memiliki semangat dan menjaga kesehatan saat mengikuti kegiatan.  Termasuk dapat menunjukkan kemampuan terbaik yang dimiliki putra putri unggul dari Kota Lhokseumawe. 

Pramuka, lanjut Pj Wali Kota Lhokseumawe, selain mengembangkan kegiatan ekstra kurikuler bisa mengembangkan kegiatan keagamaan.  Sehingga ilmu keagamaan secara perlahan bisa diresapi dengan melalui kegiatan ekstrakurikuler.  Terlebih Provinsi Aceh merupakan daerah yang menerapkan pelaksanaan aturan syariat Islam.

Selain itu, A Hanan memberi apresiasi dan terimakasih kepada pengurus pramuka kwarcab Kota Lhokseumawe. Ia juga berpesan kepada kontingen untuk menjaga kesehatan selama perlombaan terlebih dalam keadaan menjalankan ibadah puasa.

Halaman:

Editor: Agustiar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah