Siapkan Tim Futsal Aceh pada PON XXI 2024, AFA Jaring 18 Pemain Terbaik

- 2 Mei 2024, 23:05 WIB
Asosiasi Futsal Aceh melakukan seleksi lanjutan guna menjaring 18 pemain terbaik
Asosiasi Futsal Aceh melakukan seleksi lanjutan guna menjaring 18 pemain terbaik /dok/acehprov

Layar Berita - Perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI tahun 2024 sudah di depan mata.  Provinsi Aceh sebagai tuan rumah bersama dengan Sumatera Utara tentunya harus mempersiapkan banyak hal.  

Baik itu sarana pendukung dan venue maupun para atlet yang akan diturunkan pada saat kegiatan sudah berlangsung.  Pasalnya pelaksanaan PON sendiri tinggal sekitar 4 bulan lagi. Sehingga para cabang olahraga terus berupaya mencari atlet terbaik mereka. 

Seperti hal ini, Asosiasi Futsal Aceh (AFA), dimana pihaknya juga sedang menggelar seleksi lanjutan untuk menjaring 18 pemain terbaik guna membentuk Tim Futsal Aceh yang dipersiapkan berlaga pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Tahun 2024.

Baca Juga: Abu Razak Lantik Pengurus KONI Aceh Utara, PJ Bupati: Dukung Prestasi Olahraga Aceh

Seleksi yang berlangsung pada 29 April hingga 5 Mei 2024 di Lapangan Kick Off Lamlagang, Banda Aceh ini merupakan bagian dari upaya AFA merekrut para pemain terbaik dari seantero Aceh untuk untuk turun bertempur dalam  multievent empat tahunan tersebut.

Sebelumnya pada Juni 2023 lalu, AFA juga sudah menggelar seleksi dalam bentuk Kejuaraan Daerah (Kejurda) dengan misi serupa. Kala itu, 18 pemain sudah terjaring, yang selanjutnya mereka menjalani Pemusatan Latihan Daerah (Pelatda) di Sigli, Pidie.

Ketua Umum AFA, Muhammad Zulfri, melalui Sekretaris Umum (Sekum) AFA, Saifullah menerangkan, seleksi lanjutan tersebut bertujuan untuk menjaring pemain-pemain yang mungkin sebelumnya tidak terpantau saat Kejurda 2023 lalu.

“Kita bukan membongkar tim, tapi mencoba menjaring pemain-pemain baru yang berkualitas dan punya skill mumpuni,” ujar Saifullah di Lapangan Futsal Kick-Off, Lamlagang, Banda Aceh, Kamis 2 Mei 2024.

Menurutnya, jika para pemain yang ikut seleksi ini kualitasnya di atas tim yang sudah terbentuk sekarang, maka secara otomatis mereka direkrut. 

Halaman:

Editor: Agustiar

Sumber: acehprov.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah